preloader image

Inovasi Permadani Ver 2.0 (pertolongan Pertama Pada Kegawatdaruratan Sehari-hari)   

Penanganan prafasilitas pelayanan kesehatan merupakan tindakan pertolongan terhadap Korban/Pasien Gawat Darurat yang cepat dan tepat di tempat kejadian sebelum mendapatkan tindakan di fasilitas pelayanan kesehatan. Peningkatan kasus kegawatdaruratan dari tahun 2022 ke tahun 2023 sebanyak 49,2% dan tingginya kasus kegawatdaruratan di Masyarakat yang tidak ditangani dengan tepat sebesar 71% menjadi masalah utama kegawatdaruratan di wilayah kerja Puskesmas Kebayoran Lama. Berdasarkan data tersebut dapat kita lihat bahwa penanganan prafasilitas pelayanan Kesehatan di wilayah Kebayoran Lama masih belum optimal karena tingginya kasus kegawatdaruratan yang tidak ditangani masyarakat dengan tepat. Berdasarkan data tersebut, Puskesmas Kebayoran Lama membuat inovasi “PERMADANI 2.0” (Pertolongan Pertama pada Kasus Kegawatdaruratan Sehari – hari) yang bertujuan untuk mengoptimalisasi penanganan pra-puskesmas kasus kegawatdaruratan di masyarakat. Inovasi ini terdiri dari PELITA (Pelatihan Pertolongan pada Kasus Kegawatdaruratan Sehari – hari di masyarakat), PERMATA (Pembuatan Modul Pertolongan Pertama Kasus Kegawatdaruratan), PEMUDI (Pembuatan Media Edukasi Pertolongan Pertama Kasus Kegawatdaruratan), PENTAS (Pembentukan Komunitas Tanggap Darurat) dan PERKASA (Pelaporan Kasus Kegawatdaruratan di Masyarakat). Inovasi “PERMADANI ver 2.0” berhasil meningkatkan tingkat pengetahuan masyarakat terkait pertolongan pertama kasus kegawatdaruratan dengan nilai baik dari 81% menjadi 87%; tidak ada penambahan biaya untuk komplikasi kasus kegawatdaruratan; meningkatkan jumlah kasus kegawatdaruratan yang dilakukan penanganan awal Pra-Puskesmas secara tepat dari 75% menjadi 84 %; meningkatkan keterampilan masyarakat terhadap penanganan awal kasus kegawatdaruratan dalam waktu <15 menit dari 76% menjadi 87% serta telah terbentuknya 12 komunitas tanggap darurat (2 komunitas per kelurahan)

Inovator Team: Perorangan / kelompok / Institusi / Perusahaan / Organisasi

  • DRG. AVY PERMATA SARI, SP.KGA, MARS – KETUA
  • DR ARGANITA KUSUMA DEWI – ANGGOTA
  • DR FIBRA MILITA – ANGGOTA
  • DR LUCAS FREDY SS – ANGGOTA
  • NIKEN AGUSTINI, A.MD.KEP – ANGGOTA

Reviews

Comment Form

IHIA | Indonesia Healthcare Innovation Awards

© 2025 IHIA – Indonesia Healthcare Innovation Awards Made with purpose. Supported by UPQuality